Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara optimasi SEO on Page yang efektif untuk Website

Optimasi SEO pada mesin pencari bisa memberikan banyak sekali manfaat dan keuntungan. Salah satu yang paling penting dan menjadi tujuan kita adalah mendapatkan traffic kunjungan yang potensial dan organik. Semakin baik Anda mempunyai posisi dalam pencarian google maka akan semakin besar juga peluang Anda untuk sukses. Lantas bagaimana cara optimasi SEO on page untuk website yang efektif? 

Cara optimasi SEO ini sebenarnya bisa dilakukan sebagai upaya untuk peningkatan visibilitas website Anda yang akan lebih baik menggunakan teknik SEO. SEO yang merupakan singkatan dari Search Engine Optimazation selain memiliki manfaat dalam menaikkan traffic, keuntungan lain yang bisa Anda dapatkan adalah meningkatkan brand awareness website Anda.

Ini hanyalah sedikit ulasan manfaat penerapan SEO. Untuk mendapatkan keuntungan ini, Anda perlu melakukan optimasi SEO dengan cara yang tepat dan benar. Sebagian besar orang yang masih bingung caranya melakukan optimasi SEO on Page, akan terbantu dengan menyimak informasi berikut ini yang akan memberi tahu Anda seputar cara, tips dan tutorial lengkap SEO terbaru. Mari simak.

Cara optimasi SEO on Page yang efektif untuk Website


1. Kata kunci atau keyword

Salah satu teknik yang dapat Anda lakukan untuk mengoptimalkan penampakan website milik Anda adalah dengan cara penggunaan kata kunci. Tahukah Anda, kata kunci sendiri sebenarnya memegang peranan yang penting dalam dalam mengoptimasi website atau blog. Namun, untuk melakukannya tidak bisa dilakukan dengan sembarangan, ada beberapa prinsip yang perlu Anda ketahui.

Salah satu prinsip yang perlu Anda ketahui dan ingat dalam penerapan kata kunci adalah pemilihan kata kunci yang sesuai dengan isi artikel atau web yang sedang Anda kelola. Selain itu, akan lebih sempurna lagi kalau Anda juga menyertakan kata kunci terpilih dan terkait dengan pembahasan pada bagian bawah dari hasil pencarian google.

2. Konten yang berkualitas

Menurut Anda apa alasan para pengunjung mengetik keyword atau kata kunci yang unik di dalam mesin pencari? Tentunya jawabannya adalah untuk mendapatkan informasi tertentu yang dibutuhkan. Oleh karena itu, dalam hal ini tidak bisa hanya mementingkan peringkat atau rangking saja. Karena pada dasarnya website Anda dibuat bukan hanya untuk mesin pencari tetapi untuk orang orang.

Pada dasarnya Anda sudah semestinya apabila ingin optimasi SEO maka harus menyediakan konten yang berkualitas. Seperti apa konten berkualitas? Yakni konten artikel yang informatif, mudah dipahami serta tidak mengambil informasi dari sumber lain sebagai tindakan copy paste yang sangat tidak disarankan.

3. Adanya outbond atau internal link

Salah satu hal yang dapat membuat pengunjung betah dan bertahan lama dalam blog atau website Anda adalah adanya internal link. Fungsi dari internal link ini adalah secara khusus untuk memuat atau menunjukkan lebih banyak informasi dari konten konten yang sudah tersedia di dalam website Anda. Bisa dengan pembahasan lanjutan, ada kaitan dengan pembahasan sebelumnya atau informasi serupa.

Dengan melakukan ini, maka google akan menganggap bahwa Anda selalu atau senantiasa memberikan konten atau informasi yang segar dari sekian banyaknya informasi yang Anda suguhkan. Selain itu, Anda juga dapat memberikan outbond link yang berfungsi untuk menunjukkan bahwa informasi yang tersedia berasal dari sumber yang dapat dipercaya dan dapat dipertanggungjawabkan.

4. Adanya meta deskripsi

Meta deskripsi merupakan salah satu yang merupakan poin penting dalam melakukan optimasi SEO on page. Mengapa demikian? Karena walaupun meta description sebenarnya tidak berpengaruh pada rangking website setidaknya keberadaannya akan memudahkan bagi para pembaca atau pengguna untuk memilih konten website Anda di halaman mesin pencarian google. 

Oleh sebab itu, tips ini bisa Anda lakukan yakni cobalah untuk membuat meta deskripsi yang pastiny mempunyai kaitan dengan topik pembahahasan yang unik dan menarik perhatian dari calon pengunjung di blog atau website Anda.

5. Kecepatan landing page

Selain memperhatikan beberapa tips dan cara diatas, satu hal yang tidak boleh dilupakan dalam upaya optimasi SEO untuk website pada mesin pencari adalah kecepatan landing page. Mengapa demikian? Hal ini karena pengunjung bisa tidam betah atau bahkan tidak jadi berkunjung karena loading kecepatan yang lama. Tentunya pengunjung akan lebih memilih website yang cepat dan mudah diakses bukan?

Website dengan kecepatan loading yang baik cenderung memang lebih disukai. Namun, tahukah Anda bagaimana caranya mempercepat loading website ini? Caranya adalah dengan meminimalkan iklan, meminimalkan redirect, serta jangan menambahkan banyak widget. Dengan cara sederhana ini, Anda akan bisa melakukan optimasi SEO dengan tepat.

Uraian diatas adalah informasi terbaru yang berbicara tentang cara  optimasi SEO on page untuk blog atau website Anda dengan berhasil. Ini merupakan cara yang jitu untuk memaksimalkan penampakan website Anda di mesin pencarian.  Tidak sulit bukan? Untuk melakukannya seringkali dikatakan sulit karena tidak ada ketekunan atau kesabaran. 

Teknik SEO on page yang sudah kita bahas harus Anda ketahui, khususnya bagi Anda yang yang menjalankannya sebagai suatu bisnis online. Sebab, optimasi SEO ini akan memberikan pengaruh yang besar terhadap website atau blog bisnis Anda. Sebuah website yang mengoptimalkan dengan SEO akan berpotensi lebih besar dibandingkan website lainnya yang tidak menggunakannya. Semoga bermanfaat.