Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

10 Website Belajar Mengetik 10 Jari untuk Pemula

Saat ini hampir semua orang menggunakan teknologi komputer ataupun laptop. Umumnya perangkat canggih ini sangat dibutuhkan untuk kebutuhan perusahaan maupun instansi pemerintah dalam hal mengurus Administrasi. Nah, kalau berbicara terkait mengetik, masih banyak orang yang menggunakan komputer belum menerapkan teknik 10 jari karena tidak tahu, padahal di era yang serba modern telah tersedia Situs Website untuk belajar mengetik 10 jari untuk para pemula.

Mengetik 10 jari sebenarnya bukan suatu hal yang rahasia lagi. Ada banyak kelebihan atau keunggulan yang bisa Anda dapatkan dari teknik ini. Apa itu? Salah satunya adalah dapat membuat pekerjaan menjadi semakin cepat dan produktif. Apakah sulit belajar mengetik 10 jari? Sebenarnya tidak, dengan beberapa tips dan trik mengetik 10 jari yang efektif dan praktis Anda bisa dengan mudah menguasainya.

Lantas, mulai darimana untuk mempelajari mengetik 10 jari di komputer dan laptop ini? Mulailah dengan memanfaatkan teknologi canggih dengan belajar online di situs terbaik untuk belajar mengetik 10 jari yang sudah popular yang akan kita bahas pada uraian di bawah ini. Ingin tahu informasi terbarunya? Yuk kita simak bersama sama.

10 Website Belajar Mengetik 10 Jari untuk Pemula

1. TypeRacer

TypeRacer merupakan salah satu situs web yang menyediakan fasilitas game bertemakan mobil balap yang sederhana. Kok bisa? Jadi setiap kali Anda memainkannya  maka akan diberikan sebuah mobil balap. Nah, selanjutnya Anda akan mengendalikan mobil tersebut. Namun, menariknya disini Anda mengendalikan mobil dengan cara mengetik teks yang terlihat dilayar. 

Semakin akurat dan cepat Anda mengetik, maka semakin cepat juga mobil balap bisa mencapai garis finish. Bukan hanya sekedar belajar, disini Anda dituntut dengan usaha dan praktek yang praktis untuk mengoptimalkan teknik mengetik 10 jari Anda.

2. Typer Shark Deluxe

Tidak hanya TypeRacer yang menggunakan media game untuk belajar mengetik 10 jari, Typer Shark Deluxe juga merupakan situs terbaik yang memanfaatkan game untuk belajar mengetik 10 jari dengan cepat dan praktis. Permainan seperti apa yang disediakan? Permainan mengetik tersebut adalah berupa tantangan seperti mode Adventure dan juga Abyss.

Namun, tidak hanya game yang tersedia dalam situs popular yang satu ini. Anda juga akan diberikan tutorial untuk belajar mengetik 10 jari. Dalam hal ini nantinya Anda tinggal pilih untuk menggunakan type “Typing Tutor”. Selanjutnya tutotial mengetik 10 jari dengan baik dan benar akan di tampilkan.

3. Keybr.com

Buat Anda yang ingin mengasah kemampuan dalam mengetik 10 jari dan ingin juga melihat seberapa baik ketrampilan Anda tersebut, cobalah untuk menggunakan game yang disediakan oleh situs web bernama Keybr.com. Disini terdapat kata kata random yang ditulis secara acak, tugas Anda adalah menulis ulang kata kata tersebut dengan waktu yang cepat dan ejaan yang benar.

4. Touch Typing Study

Selanjutnya ada situs website untuk belajar mengetik 10 jari terbaik lainnya yakni Touch Typing Study. Pada situs ini Anda akan benar benar dilatih untuk menguasai penempatan jari jari Anda dengan tepat dan benar. Anda akan diminta menuliskan beberapa huruf dengan cara berulang ulang. Anda harus menggunakan jari dengan benar. Salah satu kelebihan di website ini adalah dapat memilih pilihan bahasa.

5. Learn Typing

Learn Typing juga bisa Anda gunakan untuk belajar mengetik 10 jari sebab di dalamnya Anda bisa belajar banyak hal terkait teknik yang perlu diterapkan. Mulai dari pemula sampai dengan ketingkat yang sudah mahir semua punya tingkat kesulitannya masing masing yang disesuaikan dengan seberapa baik keterampilan Anda. Jadi, Anda perlu melewati setiap tingkat untuk mencapai level yang tinggi.

6. 10 Finger Breakout

10 Finger Breakout adalah game yang digunakan untuk belajar mengetik 10 jari. Aplikasi ini mengusung fasilitas game sekaligus belajar mengetik 10 jari dengan praktis dan efesien. Meskipun Anda mungkin melihat pada grafis animasinya tidak semodern seperti game game jaman sekarang, namun kemampuan untuk mengajarkan Anda mengetik 10 jari akan terus bertambah dan membuat Anda terbiasa dalam memposisikan jari jari Anda pada keyboard.

7. Ratatype.com

Ratatype.com adalah salah satu situs untuk belajar mengetik 10 jari yang juga disarankan untuk Anda. Situs memiliki teknik tersendiri terkait caranya mengajarkan teknik  mengetik 10 jari dengan mudah dan cepat. Akan ada berupa teks yang harus Anda selesaikan. Selanjutnya hasilnya nanti bisa langsung Anda lihat pada saat sudah menyelesaikan misi yang diberikan tersebut.

8. Thetypingcat.com

Situs berikutnya juga tidak kalah lengkap dan menarik untuk dicoba dalam hal mengajarkan mengetik 10 jari kepada Anda. Nantinya Anda akan diberikan petunjuk jari yang sudah sesuai dengan posisi mengetik 10 jari yang tepat dan benar. Sehingga pada saat Anda mengetik, secara otomatis akan terlihat akurasinya secara langsung.

9. Typingtutor-online.com

Tidak kalah menarik dari situs website maupun aplikasi yang sudah kita bahas diatas, website yang satu ini punya daya tarik tersendiri yang patut dipertimbangkan untuk belajar mengetik 10 jari dengan baik. Pada situs ini, Anda akan diberitahu jenis huruf yang ada dalam home row, upper row serta bottom row. Tidak hanya itu saja, media belajar mengetik 10 jari ini termasuk praktis sehingga Anda akan mudah dalam hal mengikutinya.

10. Tipp10.com

Berikutnya situs web terakhir yang ada di dalam daftar ini adalah Tipp10.com. Berbeda dengan situs atau aplikasi lainnya diatas yang dilakukan secara online, situs ini juga ditujukan untuk Anda yang tidak selalu bisa menggunakan media belajar online. Ketika tidak memiliki koneksi internet, maka Anda tetap bisa mempelajarinya dengan menggunakan softwarenya. 

Tidak hanya itu saja situs ini juga menyediakan petunjuk posisi tangan namun masih tersedia dalam bahasa inggris, jika Anda salah dalam memposisikan jari maka koreksinya secara otomatis akan terlihat. Menarik sekali bukan?

Uraian diatas adalah informasi dan pengetahuan update dimana memberitahu Anda seputar daftar nama situs web belajar mengetik 10 jari terbaik yang direkomendasikan untuk Anda. Panduan , fasilitas dan materi yang lengkap akan sangat membantu Anda dalam memaksimalkan kemampuan mengetik 10 jari dengan lebih terampil dan baik. Sobat juga bisa belajar melalui situs onmaibana.com

Dengan demikian, Setelah Anda berhasil menguasai teknik mengetik 10 jari di laptop atau komputer Anda akan merasakan sendiri manfaatnya. Mulai dari pekerjaan yang cepat selesai, jauh lebih produktif dan yang tidak kalah penting lagi, Anda akan tampil lebih percaya diri bukan? Situs mana yang Anda pilih bisa disesuaikan dengan keinginan Anda. Semoga bermanfaat.